Revolusi Serbia merujuk pada revolusi nasional dan sosial bangsa Serbia, terjadi dari tahun 1804 hingga 1835. Periode pertama dari tahun 1804 hingga 1815 menandai perjuangan untuk kemerdekaan dari Kesultanan Utsmaniyah, dengan meletusnya dua pemberontakan bersenjata. Periode selanjutnya (1815-1835) merupakan konsolidasi kekuatan politik yang damai. Pada tanggal 15 Februari 1804 Revolusi Serbia dimulai. selain itu pada tanggal yang sama di tahun 1835 Hukum konstitusi pertama di Serbia modern diadopsi.
Revolusi Serbia terbagi menjadi:
Pemberontakan Serbia Pertama (1804–1813), dipimpin oleh Karađorđe Petrović
Revolusi Hadži Prodan (1814)
Pemberontakan Serbia Kedua (1815) dibawah Miloš Obrenović
Pengakuan resmi negara Serbia (1815-1833)
Negara modern Serbia lahir pada tahun 1817 menyusul Pemberontakan Serbia Kedua. Kemudian, negara ini memperluas wilayahnya ke selatan dengan menguasai Kosovo dan Metohija, Raška dan Macedonia pada tahun 1912. Terakhir, Vojvodina (bekas salah satu daerah otonomi dalam propinsi Habsburg bernama Voivodship Serbia dan Tamiš Banat) memproklamasikan pemisahan dirinya dari Austria-Hungaria dan bergabung kembali dengan Serbia pada tahun 1918. Perbatasan negara Serbia saat ini ditetapkan menyusul berakhirnya Perang Dunia Kedua ketika Serbia menjadi sebuah unit federal dalam Republik Federal Sosialis Yugoslavia. Serbia menjadi negara merdeka lagi pada tahun 2006 setelah Montenegro meninggalkan Uni Negara Serbia dan Montenegro yang lahir setelah bubarnya Yugoslavia di era 1990-an.
Serbia atau resminya Republik Serbia (bahasa Serbia: Република Србија atau Republika Srbija) adalah sebuah negara republik di tenggara dan pusat Eropa. Pada 2003 hingga 2006, Serbia bergabung dengan Montenegro dalam suatu persemakmuran yang dinamakan Uni Negara Serbia dan Montenegro dengan ibukota negara Belgrade. Serbia berbatasan dengan Hungaria di utara; Romania dan Bulgaria di timur; Republik Makedonia dan Albania di selatan; dan Montenegro, Kroasia, dan Bosnia-Herzegovina di sebelah barat. Asal-mula Serbia beranjak dari awal pertengahan abad ke-9.
Kerajaan Serbia muncul pada abad ke-11, dan pada abad ke-13 menjadi Kekaisaran Serbia. Setelah 1918, Serbia merupakan anggota perintis Yugoslavia dalam beragam jenis (Kerajaan Yugoslavia, Republik Federal Sosialis Yugoslavia dan Republik Federal Yugoslavia). Uni Negara Serbia dan Montenegro (Serbia: Србија и Црна Гора, Srbija i Crna Gora, disingkat sebagai "SCG"), adalah uni dari negara Serbia dan Montenegro yang eksis antara 2003-2006.
Kedua negara, yang merupakan bekas negara bagian Republik Federal Sosialis Yugoslavia, awalnya membentuk Republik Federal Yugoslavia (RFY) pada 1992. Pada 2002, Serbia dan Montenegro mencapai kesepakatan mengenai kelanjutan kerja sama keduanya yang, antara lain, berjanji mengakhiri penggunaan nama Yugoslavia. Pada 4 Februari 2003, parlemen federal Yugoslavia menciptakan sebuah persemakmuran yang tidak begitu mengikat antara Serbia dan Montenegro yang disebut Uni Negara Serbia dan Montenegro. Sebuah Dokumen Konstitusional disetujui untuk dijadikan kerangka pemerintahan negara itu.
Pada 2003, RFY dibentuk ulang sebagai Uni Negara Serbia dan Montenegro. Pada hari Minggu, 21 Mei 2006, bangsa Montenegro memberikan suara dalam sebuah referendum kemerdekaan, dengan 55,5% mendukung kemerdekaan. Lima puluh lima persen atau lebih suara sah dibutuhkan untuk membubarkan Uni Negara Serbia dan Montenegro. Tingkat partisipasi pemilih sebesar 86,3%, dan 99,73% dari 477.000 lebih surat suara dinyatakan sah.
Pada 21 Mei 2006, rakyat Montenegro menyelenggarakan pemilihan dalam bentuk Referendum Kemerdekaan Montenegro dan sebanyak 55,5 persen pemilih menginginkan kemerdekaan Montenegro. Selanjutnya pada tanggal 3 Juni, 2006, Parlemen Montenegro memproklamirkan kemerdekaan Montenegro, sehingga selanjutnya Montenegro menjadi sebuah negara sendiri. Proklamasi kemerdekaan Montenegro pada 3 Juni 2006 dan proklamasi kemerdekaan Serbia pada 5 Juni mengakhiri Uni Negara Serbia dan Montenegro yang merupakan peninggalan terakhir bekas negara Yugoslavia.
Pada tanggal 21 Mei 2006, Montenegro menyelenggarakan suatu referendum untuk mencapai kemerdekaan penuh. Pada 31 Mei, hasil akhir resmi menunjukkan bahwa 55,5% pemberi suara memilih untuk merdeka. Uni negara ini secara efektif berakhir setelah deklarasi kemerdekaan resmi Montenegro pada tanggal 3 Juni 2006 dan deklarasi kemerdekaan resmi Serbia pada tanggal 5 Juni. Banyak pihak melihat hal ini sebagai simbol dari akhir perjalanan sisa-sisa bekas negara Yugoslavia.
Serbia dan Montenegro bekerja sama hanya dalam sejumlah bidang politik (mis. dalam pertahanan). Kedua negara ini mempunyai kebijakan ekonomi dan mata uang yang terpisah. Mereka tidak lagi mempunyai satu ibukota yang sama, dan lembaga-lembaga bersamanya dibagi dua antara Beograd di Serbia dan Podgorica di Montenegro.
Serbia atau resminya Republik Serbia (bahasa Serbia: Република Србија atau Republika Srbija) adalah sebuah negara republik di tenggara dan pusat Eropa. Pada 2003 hingga 2006, Serbia bergabung dengan Montenegro dalam suatu persemakmuran yang dinamakan Uni Negara Serbia dan Montenegro dengan ibukota negara Belgrade. Serbia berbatasan dengan Hungaria di utara; Romania dan Bulgaria di timur; Republik Makedonia dan Albania di selatan; dan Montenegro, Kroasia, dan Bosnia-Herzegovina di sebelah barat. Asal-mula Serbia beranjak dari awal pertengahan abad ke-9.